Panglima TNI dan Menhan Hadiri Rapat dengan Komisi I DPR, Bahas Anggaran dan Prestasi Keuangan TNI

- Penulis

Kamis, 10 Juli 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto bersama Menteri Pertahanan RI Sjafrie Sjamsoeddin didampingi para Kepala Staf Angkatan menghadiri rapat kerja bersama Komisi I DPR RI yang digelar secara tertutup di Ruang Rapat Komisi I, Gedung Nusantara II Lantai 1, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat, Rabu (9/7/2025).

Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto bersama Menteri Pertahanan RI Sjafrie Sjamsoeddin didampingi para Kepala Staf Angkatan menghadiri rapat kerja bersama Komisi I DPR RI yang digelar secara tertutup di Ruang Rapat Komisi I, Gedung Nusantara II Lantai 1, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat, Rabu (9/7/2025).

TRIBUNONE.COM, JAKARTA – Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto bersama Menteri Pertahanan RI Sjafrie Sjamsoeddin, didampingi para Kepala Staf Angkatan, menghadiri rapat kerja bersama Komisi I DPR RI yang digelar secara tertutup di Ruang Rapat Komisi I, Gedung Nusantara II Lantai 1, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat, pada Rabu (9/7/2025).

Dalam kesempatan tersebut, Menteri Pertahanan RI Sjafrie Sjamsoeddin mengungkapkan bahwa Kementerian Pertahanan (Kemhan) dan TNI kembali mencatatkan prestasi membanggakan dalam pengelolaan keuangan negara. Kemhan dan TNI berhasil meraih opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK), yang merupakan opini tertinggi dalam audit keuangan lembaga negara.

Kemhan dan TNI mendapatkan nilai yang sangat baik, yakni Wajar Tanpa Pengecualian,” ujar Menhan. Ia menegaskan bahwa capaian ini merupakan hasil dari kerja keras seluruh jajaran Kementerian Pertahanan dan TNI dalam menjaga akuntabilitas serta transparansi pengelolaan anggaran.

Menhan RI juga menyampaikan bahwa dalam rapat tersebut pihaknya telah melaporkan rencana kebutuhan anggaran sesuai dengan pagu indikatif dari Kementerian Keuangan. Namun, ia menekankan bahwa alokasi tersebut masih memerlukan tambahan untuk memenuhi sejumlah kebutuhan prioritas, seperti pembangunan kekuatan pertahanan, pemeliharaan personel, serta peningkatan kesejahteraan prajurit. Anggaran ini akan digunakan oleh seluruh matra TNI dalam mendukung pembinaan kekuatan dan kesiapsiagaan nasional.

Sementara itu, Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto menjawab pertanyaan awak media terkait penunjukan Mayjen TNI Ahmad Rizal Ramdhani sebagai Direktur Utama Perum Bulog. Panglima menjelaskan bahwa saat ini proses pensiun dini Mayjen Rizal sedang dalam tahap penyelesaian.

Untuk jabatan Dirut Bulog, sedang kita proses pensiun dininya. Proses ini akan diselesaikan secepatnya. Nggak lama, cepat, cuma ada tahapan-tahapan administratif yang harus dilalui,” jelas Jenderal Agus Subiyanto. (*)

(Puspen TNI)

Facebook Comments Box

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments

Berita Terkait

Proyek Jalan Dialihkan, Warga Juhan Asa Soroti Dugaan Penyimpangan DPA hingga Kerusakan Jalan Kampung
Ratusan Warga Hadiri Sosialisasi DPD SIJAKA Kutai Barat, Tegaskan Komitmen Dukung Pembangunan Daerah
Truk Mixer Roda 10 Terguling ke Sungai di Juhan Asa, Pengemudi Tewas
AKP Deky Jonathan Sasiang: Polisi Rendah Hati Berprestasi Tinggi, Harapan Baru Warga Kubar dalam Perang Melawan Narkoba
Diguncang Aksi Massa, Kapolres dan Kasat Narkoba Kutai Barat Didemo: Publik Desak Gelar Perkara Ulang hingga Evaluasi Total Kinerja Penegak Hukum
STB Kal-Tim Desak Gelar Perkara Khusus Kasus Narkoba Kutai Barat Di Tengah Instruksi Reformasi Polri dari Presiden Prabowo
PETI Menggila di Kelian Dalam: Hukum Seolah Mandul, Warga Tuduh Ada ‘Tangan Gelap’ Bekingi Tambang Ilegal
Kejagung Resmi Limpahkan Berkas Nadiem Makarim dkk ke Jaksa Penuntut Umum
Berita ini 31 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 10 Januari 2026 - 14:42

Proyek Jalan Dialihkan, Warga Juhan Asa Soroti Dugaan Penyimpangan DPA hingga Kerusakan Jalan Kampung

Jumat, 2 Januari 2026 - 06:27

Ratusan Warga Hadiri Sosialisasi DPD SIJAKA Kutai Barat, Tegaskan Komitmen Dukung Pembangunan Daerah

Minggu, 21 Desember 2025 - 13:56

Truk Mixer Roda 10 Terguling ke Sungai di Juhan Asa, Pengemudi Tewas

Kamis, 4 Desember 2025 - 13:58

AKP Deky Jonathan Sasiang: Polisi Rendah Hati Berprestasi Tinggi, Harapan Baru Warga Kubar dalam Perang Melawan Narkoba

Rabu, 3 Desember 2025 - 06:43

Diguncang Aksi Massa, Kapolres dan Kasat Narkoba Kutai Barat Didemo: Publik Desak Gelar Perkara Ulang hingga Evaluasi Total Kinerja Penegak Hukum

Berita Terbaru